IBX582A7DF8CA9F4 IBX582A7E48D759A Cara Membuat Tower Garden Memakai Pot Plastik - Creative Garden - URBAN HIDROPONIK

Header Ads

Cara Membuat Tower Garden Memakai Pot Plastik - Creative Garden

Urban Hidroponik - Bagi Anda yang mencari inspirasi untuk menata kebun di rumah atau perkantoran. Berikut ini kami bagikan inspirasi cara membuat tower garden atau creative garden sederhana yang bisa segera diaplikasikan.

Creative Garden Sederhana ini cara membuatnya sangat mudah, Anda hanya butuh 5 pot plastik, satu batang pipa besi dan kesabaran.

Tower Garden Kreatif Berbahan Pot Plastik


Sebelum mulai melakukan pembuatan instalasi tower garden sederhana, berikut ini beberapa alat dan bahan yang harus Anda sediakanm, mudah kok bisa dicari di sekitar rumah atau di toko terdekat.

Alat dan Bahan Tower Garden Kreatif
  • Pot plastik 5 unit  (Kelimanya memiliki ukuran yang sama)
  • Pipa besi 100cm dengan diameter 1cm 
  • Tanaman yang siap dipindahkan ke dalam pot 
Cara Membuat Tower Garden KreatifLangkah-langkah pembuatan creative garden ini sangat mudah dan sederhana, dirancang khusus untuk bisa diaplikasikan secara mudah untuk Anda.

Langkah pertama, pot pertama yang menjadi tumpuan tower garden harus diisi oleh pemberat dan diatur agar pipa bisa ditancapkan secara kokoh pada pot pertama (paling bawah).

Langkah kedua, lubangi bagian bawah 4 pot plastik lainnya seukuran pipa besi yang Anda gunakan. Tidak perlu membuat lubang baru, Anda hanya perlu memperbesar salah satu lubang yang sudah ada di bagian bawah pot.

Langkah ketiga, masukan 4 pot plastik yang sudah dilubangi itu ke dalam pipa, atur posisinya sedemikian rupa sehingga menyerupai gambar di bawah ini.

Langkah kelima, masukan semua bibit tanaman ke dalam pot yang sudah diatur vertikal. Selesai!

urban hidroponik, urban farming
Sampel Creative Garden - Tower Garden by Urban Hidroponik

Setelah mengikuti lima langkah mudah di atas, kini Anda hanya perlu menyimpan instalasi vertical garden itu di tempat yang Anda inginkan. Jangan lupa untuk menyiramnya setiap hari dan memberinya nutrisi yang cukup. Salam kreatif, salam berkebun.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.